Prodi Sosiologi Menerima Kunjungan dari UMRAH, Kepulauan Riau

Pada Kamis, 2 Mei 2024, suasana di Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) UIN Sunan Gunung Djati Bandung semakin semarak dengan kedatangan dua tamu spesial, yaitu Dr. Siti Arieta, S.H., M.A. dan Teguh Setiandika Igiasi, S.Sos., M.Si. dari Universitas Maritim Raja Ali Haji (Umrah). Kedatangan mereka menambah kehangatan dalam agenda kunjungan yang bertujuan memperkuat kerjasama antar dua institusi pendidikan tinggi.

Kunjungan ini merupakan bagian dari upaya memperluas jaringan kerjasama antaruniversitas dan memperkaya pengalaman pengajaran dosen di bidang sosiologi. Dr. Kustana, M.Si., CSP, yang menjabat sebagai Kepala Program Studi S1 Sosiologi di UIN Sunan Gunung Djati Bandung, dengan hangat menyambut kedatangan tamu dari Umroh. Dalam wawancara eksklusifnya, Dr. Kustana menyatakan, “Kunjungan ini merupakan kesempatan berharga bagi kami untuk memperkaya wawasan dan pengetahuan dalam pengajaran sosiologi. Kami berharap pertukaran ini akan memberikan manfaat yang besar bagi perkembangan ilmu pengetahuan dan pembelajaran di kedua institusi.”

Kunjungan ini tidak hanya sekadar pertukaran pengalaman akademis, tetapi juga menjadi momentum penting dalam membangun jaringan kerjasama yang erat antar dua lembaga pendidikan tinggi yang memiliki visi dan misi untuk memajukan ilmu pengetahuan dan pendidikan di Indonesia. Dengan semangat kolaboratif yang kuat, kedatangan Dr. Siti Arieta dan Teguh Setiandika Igiasi diharapkan dapat memberikan dampak positif yang berkelanjutan bagi perkembangan ilmu sosial dan sosiologi di kedua universitas tersebut.

Penulis: Asyeu Anugerah

Related Posts